Sabtu, 26 Mei 2018

Ide Penerapan IoT

Rappel Farci

Rappci merupakan sebuah singkatan dari Rappel farci dalam bahasa Perancis yang artinya boneka pengingat. Alat ini diciptakan untuk membantu seseorang  mengingat hal apapun yang sering dilupakannya tanpa disengaja jika sedang terburu-buru atau karena sedang gugup. Bagi seseorang yang mudah lupa alat ini sangat cocok untuk dibawa kemana-mana karena desain bentuknya yang kecil, unik dan empuk seperti boneka. Boneka pengingat ini aman, dapat digunakan oleh siapa saja dan memiliki aroma yang harum dari bahan boneka Squishy nya tersebut. Rappci berguna untuk menghilangkan kebiasaan buruk seseorang yang sering teledor atau kurang teliti seiring berjalannya waktu menjadi seseorang yang lebih rapi dan disiplin dalam hal apapun terutama waktu. 

Komponen yang diperlukan dalam pembuatan boneka pengingat ini antara lain :
1.        Alat perekam suara
2.       Alat pelindung semua komponen
3.       Aplikasi khusus pengontrol alat
4.      Bahan untuk membuat Boneka Squishy
5.       Baterai khusus
6.      Handphone
7.       Lensa kamera
8.      Printer mini
9.      Kertas khusus

Boneka pengingat ini bekerja secara otomatis akan menyala atau mengeluarkan suara yang telah direkam sebelumnya dan juga bisa mencetak sebuah gambar atau catatan kecil  dari penggunaan lensa kamera. Pertama, tekan tombol on/off  pada boneka untuk mulai mengaktifkan boneka pengingat. Lalu, ada beberapa pilihan tombol menu yang berbeda-beda fungsinya. Tombol R untuk merekam suara, tombol A untuk mengaktifkan lensa kamera jika akan mengambil sebuah gambar, tombol P1 untuk mengatur waktu, tombol P2 untuk menghapus waktu yang telah ditentukan, tombol C untuk perbaikan secara otomatis jika terjadi kesalahan atau kerusakan, dan tombol I untuk mengenali benda apapun. Setelah menekan salah satu tombol tersebut, maka mesin yang ada didalam boneka akan menjalankan tugasnya secara otomatis yaitu membantu mengingatkan pemilik boneka tersebut agar  tidak akan pernah lagi ada barang atau sesuatu hal penting yang terlupakan. Proses pada saat pengaktifan alat dapat dikontrol langsung melalui aplikasi khusus oleh pemilik. Jika sudah selesai digunakan tekan tombol on/off  untuk menonaktifkan alat dan menghemat baterai.

Awalnya saya terinspirasi membuat ide tentang alat pengingat ini karena pengalaman saya sendiri yang kadang melupakan hal-hal penting atau barang-barang yang kadang tertinggal disuatu tempat dan sulit untuk ditemukan. 

Demikian deskripsi singkat tentang alat pengingat otomatis berbentuk boneka Squishy atau alat terapi seseorang yang pelupa. Terima kasih J

Di bawah ini ada beberapa contoh bentuk boneka pengingat

Gambar terkaitHasil gambar untuk squishy

Rabu, 09 Mei 2018

IoT dan penerapannya dalam bidang kesehatan

INTERNET OF THINGS

Belakangan ini istilah Internet of Things (IoT) sedang naik daun. Sebenarnya, IoT itu makhluk apa sih ? Penjelasan sederhananya, Internet of Things adalah teknologi yang memungkinkan benda-benda di sekitar kita terhubung dengan Internet. Sehingga, dapat menjalankan sebuah fungsi secara otomatis. Misalnya, sebuah kulkas dapat melacak jika persediaan telur Anda sudah mau habis. Kemudian, lewat perantara Internet, ia mengirimkan notifikasi agar Anda segera belanja. Adapun pengertian ioT secara lebih rinci sebagai berikut.

Apa itu Internet Of Things (IoT)

Gagasan IoT dikemukakan pertama oleh Ashton pada tahun 1999. Internet of Things memiliki potensi untuk mengubah dunia seperti pernah dilakukan oleh Internet, bahkan mungkin lebih baik. (Ashton,2009)
Internet of things atau sering disebut IoT adalah sebuah gagasan dimana semua benda di dunia nyata dapat berkomunikasi satu dengan yang lain sebagai bagian dari satu kesatuan sistem terpadu menggunakan jaringan internet sebagai penghubung. misalnya CCTV yang terpasang di sepanjang jalan dihubungkan dengan koneksi internet dan disatukan di rung kontrol yang jaraknya mungkin puluhan kilometer. atau sebuah rumah cerdas yang dapat dimanage lewat smartphone dengan bantuan koneksi internet. pada dasarnya perangkat IoT terdiri dari sensor sebagai media pengumpul data,sambungan internet sebagai media komuniakasi dan server sebagai pengumpul informasi yang diterima sensor dan untuk analisa.

Bagaimana Prinsip Kerja IoT ?

Dasar prinsip kerja perangkat IoT adalah, benda di dunia nyata diberikan identitas unik dan dapat di representasikan dalam bentuk data di sebuah sistem komputer.Pada awal-awal implementasi gagasan IoT pengenal yang digunakan agar benda dapat diidentifikasi dan dibaca  oleh komputer adalah dengan menggunakan kode batang (Barcode), Kode QR (QR Code) dan Identifikasi Frekuensi Radio (RFID). dalam perkermbangan nya sebuah benda dapat diberi pengenal berupa IP address dan menggunakan jaringan internet untuk bisa berkomunikasi dengan benda lain yang memiliki pengenal IP address.
Cara Kerja Internet of Things yaitu dengan memanfaatkan sebuah argumentasi pemrograman yang dimana tiap-tiap perintah argumennya itu menghasilkan sebuah interaksi antara sesama mesin yang terhubung secara otomatis tanpa campur tangan manusia dan dalam jarak berapa pun.Internetlah yang menjadi penghubung di antara kedua interaksi mesin tersebut, sementara manusia hanya bertugas sebagai pengatur dan pengawas bekerjanya alat tersebut secara langsung.

Implementasi IoT

Mesin dibuat agar pekerjaan manusia menjadi lebih mudah, pada awalnya mesin dibuat hanya untuk membantu manusia dan dioperasikan secara manual, lambat laun mesin bisa berjalan sendiri (ootomatis) , tetapi dalam perkembangan nya pemanfaatan mesin sebagai alat dalam sebuah sistem akan menemui kendala jika sudah menyangkut jarak dan waktu. dengan jarak yang begitu jauh maka mesin tikdak akan bisa merinteraksi dengan mesin yang lain, untuk mengatasi hal inilah diterapkan gagasan internet of things dinama semua mesin dengan pengenal IP address dapat menggunakan jaringan internet sebagai media komnukasi (Saling bertukar data).

Implementasi IoT dalam bidang Kesehatan

Sering kali jika kita tubuh kita sedang terserang penyakit, kadang terbesit dipikiran sebenarnya kita itu sakit apa sih? Nah, untuk mengetahui dan memastikan tentu kita harus memeriksakannya ke dokter. Dengan adanya teknologi IoT ini akan dapat diciptakan sebuah alat berbentuk chip yang bisa mendeteksi organ tubuh mana yang sebenarnya terserang penyakit itu kapanpun dan dimanapun. Hal ini dapat mempermudah dan menghemat waktu serta biaya untuk diagnosa suatu penyakit.

Prinsip kerja chip sensor camera video untuk mendeteksi kondisi organ tubuh ini hampir mirip seperti X-ray hanya saja ini bisa kita lakukan sendiri tanpa bantuan orang lain. Chip ini akan dibuat dengan bentuk yang unik, sederhana, efektif dan mudah digunakan tetapi terjamin keakuratannya. Dengan bantuan sinar-x yang terbentuk dari radiasi ion dan sensor camera video yang dapat dihubungkan langsung dengan sebuah aplikasi khusus yang dapat dilihat secara langsung melaui handphone atau komputer selama pengoperasian chip tersebut berlangsung. Chip pendeteksi penyakit ini dirancang dengan meminimalisir bahaya dari radiasi sinar-x tersebut dan sebelum menggunakan alat ini Anda harus mengikuti prosedur dengan baik dan benar untuk mendapatkan hasil yang optimal. Pertama kita harus mengaktifkan sebuah aplikasi khusus yang dipasang pada handphone atau komputer dan akan terhubung secara otomatis dengan chip. Chip ditempelkan pada bagian luar tubuh, kemudian digerakkan di sekitar bagian tubuh yang terasa sakit. Hasil akan telihat langsung di layar handphone atau komputer ketika chip sudah ditempelkan pada tubuh.

Selasa, 10 April 2018

Bisnis Model Kesehatan Masa Depan


E-Medical

Teknologi :
·  E-farmasi
·  E-consultan
·  E-medicald Learning/detailing
·  B2B dan B2C : E-commerce / E-purchasing
·  Integrasi B2B dan B2C (ekosistem)
·  Asuransi, Provider, BPJS Terinlegrasi


VUCA
VUCA



Apa Itu VUCA World? VUCA berasal dari kata "Vulnerable, Uncertainty, Complexity and Ambiguity" yang dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai Rapuh, Tidak pasti, Rumit dan Rancu.

Dunia kini mengalami era VUCA, sebuah era dimana penuh dengan nperubahan-perubahan yang sangat cepat (Volatile), situasi yang tidak pasti (Uncertainty), situasi yang kompleks (Complexity) dan ambigu (Ambiguity). Sebuah kondisi yang tampaknya sedang terjadi di seluruh dunia, khususnya Indonesia. Tidak ada satu perusahaan pun yang terjamin aman dari gelombang VUCA yang saat ini sedang melanda dunia. Perusahaan-perusahaan besar seperti Kodak, Nokia dan lain-lain menunjukkan bahwa "menjadi perusahaan kuat" bukan jaminan bahwa perusahaan anda akan selalu aman dan berjaya.Dunia berubah, ekonomi berubah, politik berubah, bisnis berubah, kompetisi berubah, perilaku konsumen berubah. Dan kalau anda atau perusahaan anda tidak berubah, bersiap siaplah bahwa anda akan hilang ditelan jaman. Padahal masih banyak perusahaan atau individu yang sombong atau arogan dan terlalu percaya diri serta merasa jika mereka masih mempunyai strength dan competitive advantage yang kuat. Sayangnya, Strength di masa lalu sering kali tidak relevant di masa depan. Justru Strength di masa lalu sering kali membuat kita complacent dan lupa diri, lupa untuk being humble and keep learning.
Often, your strength will kill you. Often, your strength will kill you.

1. VOLATILE (RAPUH)

Tidak ada lagi bisnis yang stabil. Kompetisi makin kencang, ekonomi makin tidak pasti. Kalau dulu business growth anda flat, atau naik terus perlahan lahan, bersiaplah bahwa sekarang business growth anda akan menjadi roller coaster. Siap siap! Jaga stamina, jaga jantung karena kalau tahun ini bisnis anda naik dan growth ya positive, bisa saja tahun depan growth nya negative dan menukik tajam. Kemudian kalau anda bekerja keras dan berinovasi mungkin tahun depannya naik lagi.Persis sama seperti roller coaster.

2. UNCERTANITY (KETIDAK-PASTIAN)

Tidak ada lagi yang pasti. Pada saat sebuah perusahaan taxi di China berinvestasi banyak dengan membeli taxi, merecruit driver & mentraining mereka dengan biaya besar, ternyata sebuah aplikasi online menghancurkan growth mereka, dan membuat mereka harus mengaca diri. 

3. COMPLEXITY (RUMIT)

Bisnis anda semakin lama semakin rumit. Dulu kita hanya memikirkan profit. Kemudian harus memikirkan customer. Kemudian bertambah lagi, you need to hire, motivate and develop your employee.Sekarang anda harus juga memikirkan CSR, stakeholder engagemen, kontribusi perusahaan anda pada pelestarian lingkungan dan pengembangan masyarakat.Belum situasi hukum (local dan internasional) yang makin tidak menentu. Bisnis tidak lagi semudah beberapa belas tahun yang lalu di mana anda menciptakan product, memproduksi, menjualnya, dan mendapatkan keuntungan.Wake up and welcome to the real world. Now it is much more complicated than that.

4. AMBIGUITY (RANCU)

Semuanya makin rancu. Kita gak jelas lagi dengan aturan bisnis kita karena peraturan yang terus menerus berganti. Pada saat kita pikir kita sudah memenuhi semua yang diatur dalam regulasi, ternyata ada saja yang interprestasinya berbeda. Pada saat kita sudah memasang strategy terhadap competitor kita, ternyata datang pemain baru yang masuk. Bahkan perusahaan yg tadinya kita pikir tidak berkompetisi dg kita ternyata menjadi alasan customer kita meninggalkan kita.              An Impossible situation NOW can become possible!

     Bagaimana peran kefarmasian dalam Distropsi HC VUCA di Health E-comerce ?
Peran Kefarmasian Di Masa Depan

      Apoteker dalam VUCA HC ?


1.    Complexity (multiple key decision factors)

2.    Volatility (rate of change)

3.    Ambiguity (lock of clarity about meaning)


Mindset Apoteker dalam VUCA HC :
· Develoran adaptive mindset

· Have avision

· Embrace Abundance mindset

· We ave ecosystems for engagement

· Anticipate and create change

· Be self a ware

· Be an angile learner

· Heatwork

· Design for the future


                                Berbeda jaman berbeda pula kemajuan sistem infromasinya, sekarang ini berkembang sangat cepat dan dinamis. Strategi bisnis mencari peluang atau pengembangan bisnis usaha sangat diutamakan dalam perusahaan yang berfikir untuk maju kedepan. 

Kemajuan teknologi merupakan hal yang tidak bisa dihindari pada kehidupan sekarang. Setiap inovasi diciptakan untuk memberi manfaat yang positif bagi kehidupan manusia, dan memberikan banyak kemudahan. Perkembangan teknologi telah merubah masyarakat dunia lokal menjadi masyarakat dunia global. Masyarakat global membuat komunikasi secara global yang membuat manusia menghasilkan budaya bersama, menghasilkan produk bersama, menciptakan pasar, distribusi informasi bersama.
                 Perkembangan teknologi informasi dengan hadirnya e-Business yang sangat cepat telah mempengaruhi seluruh aspek kehidupan manusia. Tidak terkecuali, bisnis farmasi di Indonesai. Teknologi Informasi bisa berpengaruh besar terhadap kegiatan bisnis farmasi. Dalam sisi lain teknologi informasi dapat menjadi kekuatan jika kita mampu memanfaatkannya sebagai keunggulan bersaing, namun disisi lain bisa menjadi ancaman besar bilamana kita tidak menyikapinya dengan tepat.

                 Hampir semua bisnis farmasi di Indonesia mempunyai web profile dan toko online di jejaring dunia maya. Selain memperkenalkan usahanya, website bisa dibentuk atau digunakan untuk bertransaksi online, tanpa harus datang untuk membeli. Banyak transaksi penjualan produk kesehatan yang dipasarkan melalui internet yang disebut “online shop”, baik itu secara legal maupun ilegal produk obat. Bahkan sekarang ada aplikasi di dalam smartphone yang bisa belanja obat resep maupun periksaan laboratorium medis. Sebagai pelaku bisnis farmasi, kita perlu mengetahui apa yang menjadi isu terkini di bidang kesehatan, peluang, tantangan dan ancaman. Serta bagaimana strategi yang perlu dilakukan untuk menghadapi era e-Business. 

Apoteker dan tenaga kesehatan lainnya di Indonesia harus mempunyai pola pikir maju kedepan mengikuti perkembangan Era Transformasi Digital Smart.


Agar tetap relevan, perusahaan sekarang harus bisa merespons teknologi. Teknologi mutakhir macam apa yang diadopsi di bidang kesehatan terutama farmasi ? 


                  Dalam bidang farmasi, ada teknologi baru yang akan memengaruhi bisnis farmasi di masa depan. Teknologi ini bernama bioteknologi. Pada tahun 2012, sudah 16% produk farmasi dunia merupakan hasil dari bioteknologi. Produk-produknya tidak lagi menggunakan bahan baku kimiawi, tetapi protein. Pada tahun 2035, pangsa pasar bioteknologi bisa mencapai 40%. Teknologi memang mahal, tetapi mau tidak mau, kita harus masuk dan mengikutinya. Satu hal yang patut diwaspadai adalah gejolak dollar AS karena 90% bahan baku obat-obatan di Indonesia sekarang masih impor. Oleh karena itu peran dari mahasiswa farmasi terutama para apoteker yang sudah expert di bidangnya sangat diperlukan untuk melakukan perubahan yang besar dalam dunia farmasi. Misalnya dari hal yang paling dasar dan sederhana seperti pembuatan senyawa murni yang diproduksi dari Indonesia sendiri dan tidak impor dari luar. Jika Indonesia dapat memproduksi bahan-bahan baku itu tentu saja Indonesia akan mendapatkan keuntungan yang sangat banyak tidak hanya dalam ekonomi tetapi juga dalam hal penelitian di bidang farmasi. 
                  Pedagang besar farmasi (PBF) juga harus mengikuti arus perkembangan teknologi dengan menggunakan teknologi informasi untuk memberikan komitmen berupa fasilitias dan kemudahan pelayanan kepada customer atau pelanggan. E-Commerce merupakan pendekatan yang dapat mengelola perdagangan sehingga dapat memaksimalkan penjualan kepada customer atau pelanggan dan juga dapat mempertahankan sebuah Perusahaan dalam persaingan di dunia bisnis terutama dalam dunia perdangangan farmasi.  


                Sebaiknya mulai dari Universitas di Indonesia terutama prodi farmasi dan prodi kesehatan yang lainnya tidak segan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan yang berbasis Teknologi Informasi (TI). Mengenai peningkatan sistem pelayanan, menekankan pentingnya sinergi antara dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Membuat kurikulum baru yang dirancang sedemikian rupa agar semakin sesuai dengan perkembangan zaman dan untuk memenuhi kebutuhan akan Sumber Daya Manusia di bidang kefarmasian. Ada beberapa sistem e-Learning yang dapat dimanfaatkan baik oleh mahasiswa maupun dosen, Departemen Farmasetika telah mengembangkan Learning Management System sendiri yang akan diadopsi di level fakultas.


Teman-teman bisa melihat bagaimana salah satu strategi bisnis dalam dunia farmasi melalui video di bawah ini.
Selamat menonton :)




Rabu, 21 Maret 2018

Istilah-istilah Internet

Daftar Beberapa Istilah Umum Dalam Internet

Image result for istilah internet


1. Account 
Related image
Sebuah informasi atau data dari seseorang yang umumnya terdiri dari username (nama pengguna) dan password (kata sandi) serta beberapa keterangan lainnya. 





2. Archie
Related imageRelated image
Suatu alat untuk pengindeks-an arsip yang ada di dalam FTP (File Transfer protocol) yang memungkinkan seseorang untuk melakukan pencarian dengan lebih spesifik.

3. Attachment
Image result for attachment internet
Bentuk penyampaian pesan yang dilakukan dengan melampirkan atau menyertakan file dari komputer (umumnya digunakan dalam e-mail).





4. Blog
Related image











Singkatan dari Web Log yang sebenarnya digunakan sebagai situs pribadi, namun sekarang mampu menawarkan berbagai informasi, baik berupa pendidikan,kesehatan,pengalaman, tutorial dan lain-lain dimana keberadaannya sudah seperti layaknya sebuah website.
·Blogger : Seseorang yang membuat, mengelola, merawat dan memoderasi blog.
·Blogging: Kegiatan yang dilakukan blogger baik berupa mengisi konten, menata desain, mempraktekan teknik CEO, menjelajahi situs lain, dan lain sebagainya.

5. Bookmark 

Menyimpan halaman web yang disukai di browser agar di lain waktu dapat dibuka kembali.






6. Browser/Web Browser 
Image result for web browser
Program aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk menjelajahi internet atau dengan kata lain sebagai wadah untuk membuka berbagai halaman website dari penjuru dunia yang ada di internet. Contoh dari browser ini yaitu Google Chrome, Mozila Firefox, Safari, Internet Explorer, dan lain-lain.
Browsing : Aktifitas yang dilakukan seseorang untuk menjelajahi berbagai halaman web untuk mencari informasi dari internet dengan mengikuti link-link halaman web.

7. Buffering
Keadaan dimana aktifitas menonton video terhenti, umumnya karena kecepatan internet yang lambat, banyak pengguna di jaringan atau paketan habis.






8. Captcha
Image result for captcha
Kode verifikasi untuk melanjutkan ke proses selanjutnya dengan memastikan bahwa pengguna itu bukan robot. 







9. CGI/Perl 
Related image
Bahasa komputer untuk membuat program interaktif dalam sebuah halaman web yang dikembangkan oleh pemakai sistem operasi berbasis UNIX/Linux.

10.  Chat 
Image result for chat
Layanan internet yang memungkinkan pengguna untuk saling berinteraksi melalui teks tanpa waktu tunggu (realtime). Chatting : Istilah yang mengacu pada kegiatan chat itu sendiri.

11.  Connect 

Menghubungkan komputer ke koneksi internet.







12.  Cookie
Image result for cookie internet
Informasi tentang client dari komputer server lalu kemudian disimpan ke komputer client itu sendiri.

13.  Cyberlaw 
Image result for cyberlaw
Aturan atau hukum yang berlaku di dunia maya (internet).

14.  Cryptography
Related imageImage result for kriptografi internet
Bentuk penyampaian pesan dengan menggunakan sandi/kode tertentu sehingga pesan dapat terkirim dengan lebih aman.

15.  CSS (Cascading Style Sheet) 
Related image
Kumpulan script/kode yang tersusun dengan rapi untuk memperindah tampilan dari suatu halaman web serta dapat mempercepat loading suatu website karena menyingkat struktur kode HTML. CSS terdiri dari 3 komponen yaitu selector, properti dan value.

16.  Cybercrime
Image result for cybercrimeImage result for cybercrime


Segala bentuk tindak kejahatan yang dilakukan di dunia maya (internet)

Ide Penerapan IoT

Rappel Farci Rappci merupakan sebuah singkatan dari Rappel farci dalam bahasa Perancis yang artinya boneka pengingat. Alat ini dicipt...